Cara Browsing Rahasia Tanpa Diketahui Dengan Google Incognito

Cara Menggunakan Browsing Rahasia Di Google Incognito - Hallo Sobat Technopedia, pada artikel kali ini kami akan membagikan trik untuk melakukan browsing secara rahasia tanpa diketahui orang lain dengan menggunakan layanan dari Google, yakni Google Incognito. Ini merupakan trik rahasia melakukan browsing yang tidak meninggalkan jejak sehingga tidak diketahui oleh orang lain.

Cara Browsing Rahasia Tanpa Diketahui Dengan Google Incognito
Cara Browsing Rahasia Tanpa Diketahui Dengan Google Incognito

Incognito merupakan layanan gratis yang diberikan oleh Google Chrome kepada pengguna internet yang ingin berselancar (browsing) secara rahasia tanpa meningggalkan jejak, sehingga tidak bisa diketahui oleh pengguna lain.

Kadang karena beberapa alasan, misalnya menggunakan komputer, gadget, atau perangkat lain milik orang karena terdesak oleh keadaan kamu ingin dapat melakukan browsing tanpa harus diketahui pemiliknya dan tidak meninggalkan riwayat di histori perangkat tersebut. Google Incignito bisa kamu jadikan solusi dalam hal ini.

Mengapa?

Chrome doesn't save your browsing history or information entered in forms. Cookies and site data are remembered while you're browsing, but deleted when you exit Incognito mode.


Chrome tidak menyimpan riwayat penjelajahan atau informasi yang dimasukkan dalam formulir. Cookie dan data situs diingat saat Anda menjelajah, tetapi dihapus saat Anda keluar dari mode Penyamaran (incognito mode).

Informasi apa saja yang tidak disimpan jika kamu menggunakan layanan ini?

Chrome tidak akan menyimpan informasi berikut:

  • Riwayat penelusuran Anda
  • Cookie dan data situs
  • Informasi dimasukkan dalam formulir


Cara Menggunakan Browsing Rahasia Google Incognito

Kamu bisa menggunakan mode penyamaran pada saat melakukan browsing di berbagai perangkat, seperti: komputer, android, iPhone dan iPad. Caranya adalah sebagai berikut :

Perangkat Komputer
  • Buka Google Chrome
  • Pilih menu Customize & Control Google Chrome (tanda 3 titik pojok kanan atas)
  • Pilih New Incognito Window
  • Selanjutnya akan muncul jendela baru Google Chrome berwarna gelap (hitam)
  • Sekarang kamu bisa browsing secara rahasia, jika selesai tekan tombol Close (X)

Perangkat Android

  • Buka Chrome aplikasi Chrome.
  • Di kanan atas, ketuk Ganti tab, pilih Tab Penyamaran Baru
  • Selanjutnya akan muncul jendela baru Google Chrome berwarna gelap (hitam)
  • Klik Close jika telah selesai


iPhone dan iPad

  • Buka Chrome aplikasi Chrome.
  • Di bagian bawah, ketuk Ganti tab
  • Geser ke kanan atau kiri untuk beralih antara tab Penyamaran dan tab Chrome biasa.

Mudah bukan?

Demikian artikel kami mengenai Cara Browsing Rahasia Tanpa Diketahui Dengan Google Incognito. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Browsing Rahasia Tanpa Diketahui Dengan Google Incognito"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel